Ada Truk Patah Baut Roda di KM 10, Lalin Tol Jagorawi Cipayung Arah Bogor Padat

by -193 Views

KABARIBUKOTA.ID – Sebuah truk mengalami patah baut roda di Tol Jagorawi di kawasan Cipayung pagi ini. Akibatnya lalu lintas di lokasi mengalami kepadatan.

“Benar ada penanganan kendaraan gangguan truk losbak di Jagorawi arah Ciawi,” kata petugas call center Jasa Marga, Vika, Jumat (29/9/2023).

Adapun kendaraan truk gangguan tersebut berada di lajur luar atau sebelah kiri. Saat ini petugas sedang melakukan penanganan di lokasi.

Sementara itu lalu lintas di Km 10 hingga Km 11 dilaporkan terjadi kepadatan di Cipayung. Adapun arah sebaliknya yang menuju Jakarta juga dilaporkan terjadi kepadatan di sejumlah titik.

“Di Cipayung sampai Km 11 dalam penanganan,” tambahnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.